Ujian Praktik SMK Wira Informatika Global Tahun Pelajaran 2019/2020

SMKWIRAINFORMATIKAGLOBAL.sch.id -Setelah pelaksanaan Gladi Bersih UNBK dan Pra Uji Kompetensi Keahlian tahun 2020, SMK Wira Informatika Global melanjutkan pelaksanaan rangkaian kegiatan Ujian yaitu pelaksanaan Ujian Praktik.

Ujian Praktik dilaksanakan selama 3 hari (2,3, dan 4 Maret 2020) adapun mata pelajaran yang di uji pada Ujian Praktik adalah Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia, dan Pendidikan Agama & Budi Pekerti. Ujian Praktik diikuti oleh seluruh siswa-siswi kelas XII dan diuji oleh setiap guru mata pelajarannya masing-masing.

Mata pelajaran Bahasa Inggris bentuk praktiknya adalah “speaking” siswa maju satu persatu dihadapan penguji untuk menampilkan kemampuan dalam berbicara.

Untuk pelajaran Pendidikan Agama Islam praktiknya adalah mengenai praktik ibadah dalam kehidupan sehari-hari mulai dari wudhu, shalat, membaca Qur’an dan mengurus jenazah. Pada pengurusan jenazah, siswa diperintahkan untuk menjelaskan dalam bentuk video, sehingga video tersebut nantinya bisa digunakan sebagai media pembelajaran

Pada pelajaran Bahasa Indonesia, siswa diberi tugas untuk membuat puisi hasil karya sendiri, bukan hasil karya orang lain dan puisi tersebut disajikan dalam bentuk animasi dan dibuat langsung pada pelakasanaan ujian praktik di laboratorium komputer.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *